Nawasenanews.com – Simalungun | Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga menyampaikan terima kasih kepada Pasukan Pengkibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Simalungun yang telah sukses melaksanakan tugasnya pada Upcara HUT Ke-78 Kemerdekaan RI di Kabupaten Simalungun.
Ucapan itu disampaikan Bupati Simalungun, dihadapan Paskibraka di Tiga Runggu Kecamatan Purba, Simalungun, Sumut, usai mengikuti Upacara penurunan Bendera Merah Putih, di Lapangan SMA Negeri 1 Purba, Kamis (17/8/2023).
Saat upacara berlangsung, terlihat Paskibraka melaksanakan tugas negara penuh semangat meskipun ditengah rintik-rintik hujan yang membasahi lapangan upacara, namun semua rangkaian upacara berjalan penuh khidmat.
“Hujan dan Gerimis itu tidak menyurutkan semangat bagi anak-anak ku. Gerimis yang sewaktu upacara itu merupakan penyejuk bagi masyarakat Simalungun untuk merayakan hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke – 78,”kata Bupati.
“Saya mengucapkan terimakasih dan selamat kepada anak-anak ku atas partisipasi dan semangat serta perjuangan untuk memeriahkan HUT RI ke – 78 di Kabupaten Simalungun,” sambung Bupati yang didampingi Dandim 0207/Sml Letkol Inf Hadrianur Yossy, Kapolres AKBP Ronald FC Sipanyung dan Sekda Esron Sinaga.
Disampaikan Bupati, tidak semua bisa menjadi wakil untuk mengibarkan bendera, karena untuk menjadi Paskibra harus ada beberapa kriteria. “Dan anak – anakku sekalianlah yang menjadi pilihan,”ucap Bupati.
Berikan Komentar Anda