Disampaikan Bupati pula bahwa Simalungun mempunyai karakteristik yang sangat unik dari sisi positifnya, karena masyarakat Simalungun sangat kompak untuk Marharoan Bolon (bergotong royong).
“Ternyata, kalau kita bisa bersama apapun persoalan yang ada di kabupaten Simalungun akan dapat kita selesaikan. Dan secara pribadi saya selalu membuat dan berupaya agar Kabupaten Simalungun ini menjadi daerah favorit di Wilayah Sumut, termasuk juga terkait adat dan budaya, karena adat dan budaya inilah yang menunjukkan identitas kita,” kata Bupati.
Terkait dengan isu pemekaran, Bupati mengatakan bahwa di setiap Nagori yang ia datangi, masyarakat selalu meminta agar dilakukan pemekaran.
“Mohon saran dan dukungan dari tokoh-tokoh Simalungun agar kelak hasil dari musyawarah kita ini nantinya disuarakan di Paripurna,”kata Bupati.
Menurut Bupati, banyak manfaat yang akan didapat dari pemekaran. Sebab ketika Pemekaran dilakukan akan terjadi pemerataan pembangunan.
“Harus ada dibuat rencana besar dan dibentuknya tim tim perwakilan dari setiap elemen masyarakat Simalungun,” sebut Bupati mendukung permintaan Jantoguh Damanik tentang pembentukan tim menindaklanjuti pemekaran.
Radiapoh juga menekankan bahwa dirinya tidak ingin topik pemekaran ini hanya dijadikan lip service atau hanya manis di bibir saja, namun harus diperjuangkan dalam mewujudkannya.
Berikan Komentar Anda