Bupati Simalungun Resmikan Kantor FKUB, Satu-satunya Di Sumut
Nawasenanews.com-Simalungun || Bupati Simalungun, Radiapoh Hasiholan Sinaga meresmikan Kantor Forum Kominikasi Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Simalungun, berlokasi di Jalan Asahan, Kecamatan Siantar, Simalungun, Sumut, Sabtu (14/12/2024).
Kantor FKUB Kabupaten Simalungun itu dibangun di atas tanah milik Pemkab Simalungun sekaligus pembiayaan pembangunan. Peresmian Kantor FKUB ini ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita oleh Bupati Simalungun.
“Pembangunan kantor FKUB ini merupakan inisiasi bapak Bupati Radiapoh Hasiholan Sinaga, yang tanpa pikir panjang langsung membangun kantor sarana bagi kerukunan umat beragama di tanah Habonaron Do Bona Simalungun,”sebut Ketua FKUB Simalungun H Nurdin Panjaitan dalam sambutannya.
Selanjutnya Nurdin juga megucapkan terima kasih kepada Bupati Simalungun yang telah mengalokasikan anggaran pembangunan kantor FKUB di APBD 2024.
“Mudah-mudahan keberadaan kantor yang cukup strategis dan megah ini menambah semangat baru bagi pengurus FKUB dalam membangun kerukunan umat beragama lebih baik lagi,”imbuhnya
Kepada masyarakat, Nurdin mengajak untuk bersama-sama merawat dan menjaga bangunan tersebut, sehingga bermafaat bagi masyarakat dalam menjaga kerukunan umat beragama di Kabupaten Simalungun.
Berikan Komentar Anda