Nawasenanews.com – Simalungun | Terkait pemberitaan Proyek Peningkatan Jaringan Irigasi di Desa/Nagori Marjandi Pisang, seorang mandor bermarga Pardede menelepon awak media ini dan menyatakan “saya Ketua DPC Nasdem di Panei Tonga, biar tau siapa aku,” dengan suara lantang.
Lebih lanjut mandor menyatakan “kalau hanya begitu saja beritanya belum seberapa, sekali lagi beritanya harus lebih pedas,” tukas Pardede dengan suaranya yang lantang lagi.
Sebelumnya awak media bersama team turun ke lokasi proyek di Kabupaten Simalungun Kecamatan Panombeian Pane Desa/Nagori Marjandi Pisang untuk melihat langsung pengerjaan proyek Peningkatan Irigasi yang berasal dari Pemerintah Daerah Provinsi Sumatera Utara dari dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) sebesar Rp3,5 m lebih yang dikerjakan oleh CV H Simon.
Hasil saat awak media turun ke lokasi proyek melihat tukang mengerjakan pasangan batu padas pada air yang mengalir, belum lagi melihat pekerja mengaduk semen dan pasir campuran yang tidak sesuai perbandingannya, adukan semen yang diletakan di atas batu padas seadanya saja, dari awal peletakan batu padas sampai selesai.
Ironisnya lagi Proyek sebesar RP3,5 m lebih, sudah masuk tahap pengerjaan kurang lebih 50%, tidak memiliki papan proyek, terkesan ada sesuatu yang disembunyikan.
Saat awak media mengonfirmasi Konsultan bernama Richard S, Jumat (29/09/2023) mempertanyakan proyek peningkatan jaringan irigasi menyatakan standar umum pengerjaan saluran air tersebut harus kering, pada umumnya proyek besar tesebut menyediakan pomla air minimal 3 buah, agar tidak ada air di lokasi proyek, terang Richard Siahaan
Berikan Komentar Anda