“Sebagai wujud tanggung jawab kita bagi kemajuan daerah dalam meningkatkan pelayanan publik dan meningkatkan aktivitas perekonomian daerah,” terangnya.
Pada kesempatan ini, Matheos menjabarkan secara umum gambaran R-APBD Kota Pematangsiantar TA 2025, yakni Pendapatan Daerah direncanakan Rp1. 020.646.925.110 serta belanja Daerah direncanakan Rp1.070.626.925.110. Sehingga Defisit Rp50.000.000.000.
Kemudian untuk Pembiayaan Daerah: Penerimaan Pembiayaan Daerah direncanakan Rp60.000.000.000 dan Pengeluaran Pembiayaan Daerah direncanakan Rp10.000.000.000. Sehingga Surplus Rp50.000.000.
Dengan demikian, R-APBD TA 2025 yang mengalami defisit Rp50.000.000.000, dibiayai dari Pembiayaan Daerah yang mengalami surplus Rp50.000.000.000.
Sehingga sisa lebih pembiayaan anggaran tahun berkenaan Rp0 (nihil).
Turut hadir, Wakil Ketua DPRD Kota Pematangsianțar Ir Daud Simanjuntak dan Frengky Boy Saragih ST, anggota DPRD, para Asisten dan Staf Ahli, para pimpinan OPD, serta camat. (Mar/Rel)
Berikan Komentar Anda