“Kita berharap seluruh keluarga Patambor hadir di acara natal itu,” ujarnya dengan berpesan bahwa momen sukacita ini harus sama-sama dirasakan keluarga Besar Patambor, tanpa terkecuali.
Adapun tema natal adalah Saling mengasihi sesama saudara (Roma 12: 10a) dan sub thema Melalui perayaan Natal bersama Patambor Cabang Siantar – Simalungun tahun 2024 ini kita bangun dan kuatkan solidaritas Manurung Sipolinpolin dengan dilandasi saling mengasihi sebagai saudara.
Sementara itu pengurus Patambor Cabang Siantar Simalungun periode 2024-2029 yang akan dilantik adalah Ketua umum RB Manurung,M.Pd, Wakil ketua 1 Robin Manurung,SH, Wakil ketua 2 Timbul Manurung, S.Pd, MA, Sekretaris Umum Ramses W. Manurung,ST, MS.M, wakil sekretaris 1 Altur Manurung, S.Pd, Wakil sekretaris 2 Mangantar Manurung, S.Pd dan bendahara Bangun Manurung,S.Pd. (Abd. S)
Berikan Komentar Anda