Nawasenanews.com-Doloksanggul || PKK melaksanakan supervisi kategori PAAR (Pola Asuh Anak dan Remaja) di Desa Sinambela Kecamatan Baktiraja dan kategori Kesrak PKK KB Kes (Kesatuan Gerak PKK Keluarga Berencana Kesehatan) di Desa Hutapaung Kecamatan Pollung Kabupaten Humbang Hasundutan, Senin (24/03/2025).
Di Baktiraja, Supervisi itu dihadiri langsung Ketua TP PKK Humbahas Ny Erma Oloan P Nababan, Camat Baktiraja Sanggam Lumban Gaol, Kepala Desa Sinambela Henri Sinambela, Kepala UPT Puskesmas Baktiraja Lenni Gurning dan lainnya. Dalam supervisi itu, juga menghadirkan Duta Utama Pelajar Anti Narkoba Humbahas 2024-2025 Angelica Nawa Simatupang dan Ketua Forum Anak Humbang Hasundutan 2025-2027 Agnes Patricia Marbun, kedua pelajar dari SMAN 1 Doloksanggul. Peserta PAAR, juga menghadirkan anak-anak pelajar SD, SMP dan SMA.
Ketua TP PKK Humbahas mengatakan PAAR merupakan salah satu program kerja PKK (Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga) dengan tujuan untuk meningkatkan peran orang tua dalam menerapkan pola asuh yang tepat untuk anak-anak. PKK organisasi kemasyarakatan bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga dan masyarakat, memberdayakan perempuan dan menggerakkan peran masyarakat. Program PAAR juga membantu anak-anak termasuk remaja untuk tumbuh dan berkembang secara optimal, membentuk karakter anak yang cerdas, sehat dan berkarakter, menjaga kesejahteraan keluarga termasuk memberikan perlindungan terhadap anak.
Berikan Komentar Anda