Melalui sasaran fisik dan non fisik, TMMD dapat memberikan landasan kehidupan berbangsa dan bernegara yang selaras dengan cita-cita bangsa, yaitu mewujudkan kehidupan negara kesatuan republik Indonesia yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.
“Kebersamaan yang sudah dibangun ini merupakan sinergitas yang positif dalam mengatasi berbagai permasalahan bangsa pada masa sekarang ini. Mari senantiasa memelihara semangat kebersamaan, persatuan, toleransi atas perbedaan dan budaya gotong royong serta kepercayaan diri dalam kehidupan agar kemanunggalan TNI-RAKYAT selalu terjaga dan terbina. Terima kasih kepada semua pihak yang membantu terselenggaranya kegiatan TMMD ke-117 ini dengan aman, lancar sesuai dengan yang direncanakan,” kata Pangdam.
Sebelumnya Dandim 0207/Sml Letkol Inf Hadrianus Yossy selaku Komandan Satuan Tugas TMMD Ke-117 menyampaikan, pelaksanaan TMMD berlangsung selama 30 hari sejak 12 Juli hingga 10 Agustus 2023, di Nagori Mekar Sari Raya Kecamatan Panei dan Nagori Manik Maraja Kecamatan Sidamanik.
Sasaran TMMD baik fisik maupun non fisik telah selesai dilaksanakan dan berjalan dengan baik. Sasaran fisik yaitu pekerjaan pembukaan dan pembentukan badan jalan sepanjang 5200 meter dan lebar 8 meter, peningkatan jalan (Telford) sepanjang 800 meter dan lebar 3,5 meter, pembuatan drainase/parit tanah sepanjang 5200 meter, lebar 1 meter, kedalaman 1 meter, pekerjaan gorong-gorong sebanyak 11 unit.
Berikan Komentar Anda