Nawasenanews.com-Dairi | Dalam rangka mengembalikan kejayaan kopi Sidikalang, Pemerintah Kabupaten Dairi melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UMKM (Disperindagkop UMKM) getol melakukan pelatihan bagi para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Kabupaten Dairi. Acara ini dibuka langsung oleh Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu, Selasa (8/8/2023), di Gedung PLUT, Taman Rekreasi Sidikalang.
Kali ini, Disperindagkop menyelenggarakan pelatihan pengelolaan bisnis dan manajemen wirausaha kopi bersama 20 pelaku bisnis usaha kopi di Kabupaten Dairi.
Lewat kegiatan pelatihan ini, Bupati dalam sambutannya menyampaikan harapan besarnya, produk-produk UMKM Dairi, baik produk makanan, hasil bumi, dan cinderamata seperti tenun bisa terpajang di sentra produk UMKM seperti di Gedung Sarinah Jakarta.
“Produk lokal kita kan lumayan banyak, dan layak jual. Kita ambil contoh saja, kopi dan tenun ulos Silalahi. Saya ingin suatu saat nanti produk-produk itu bisa tembus dan terpajang di Gedung Sarinah, Jakarta, sebagai pusat kegiatan perdagangan produk lokal Indonesia atau di Pos Bloc Medan.
“Saya kira kita mampu, asal konsep, kemasan, kualitas produk bisa kita tetap jaga dan kembangkan, apalagi dengan kehadiran para pakar bisnis di sini. Jadi saya pastikan kita mampu,” kata Eddy Berutu saat membuka pelatihan.
Berikan Komentar Anda