Kegiatan dilanjutkan dengan interaksi antara mantan Direktur RSUD dr Djasamen Saragih Pematang Siantar itu dengan anak-anak. Dr Susanti memberikan kuis seputar ke-Islaman sekaligus memberikan hadiah kepada yang berhasil menjawab pertanyaan. Sekaligus penyantunan anak yatim-piatu dengan swadaya masyarakat.
Turut hadir, Camat Siantar Martoba Irfan, penceramah Ja’far Siddik, perwakilan Polres Pematang Siantar AKP Sri Surtiarti, pimpinan OPD Pemko Pematang Siantar, jajaran Direksi dan Dewan Pengawas Perumda Tirta Uli, Pembina UMKM SMS Aprial Ginting, perwakilan Inkanas, para camat, dan para lurah. (Rel/San)
Berikan Komentar Anda