“Apalagi tidak lama lagi, Kota Pematang Siantar akan memiliki gelanggang olahraga. Kita akan terus mendorong untuk segera diselesaikan,” terang dr Susanti.
Kegiatan pemberian tali asih ini, sambung dr Susanti, merupakan ajang silaturahmi atlet dan pelatih.
“Kegiatan ini juga merupakan pembinaan, bukan karena jumlahnya tapi nilai dari penghargaan tersebut. Sehingga nantinya muncul dan bertambah atlet yang berprestasi di tingkat nasional maupun internasional. Semangat terus, jangan kendor! Pemko Pematang Siantar siap mendukung!” tutup dr Susanti.
Sebelumnya, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Pematang Siantar Jayadi Sagala dalam laporannya menyampaikan, pemberian tali asih ini merupakan bentuk kepedulian Pemko Pematang Siantar.
Tali Asih ini, ujar Jayadi, disiapkan secara khusus 40 persen dari dana hibah KONI Kota Pematang Siantar.
Sambungnya, saat ini ada 25 atlet yang mengikuti Pelatda PON 2024 mewakili Sumatera Utara.
“Kemungkinan akan bertambah,” tandasnya. (AS)
Berikan Komentar Anda